Latihan (olahraga) Terbaik Untuk Penderita Hipertensi


Penyakit tekanan darah tinggi/hipertensi saat semakin banyak diderita oleh masyarakat, bahkan pada mereka yang masih muda. Gaya hidup yang tidak sehat merupakan salah satu pemicu utama hipertensi. Seringkali muncul pertanyaan, apakah penderita hipertensi masih boleh berakyivitas/olahraga atau olahraga apakah yang terbaik untuk penderita hipertensi?

Hasil penelitian menunjukan bahwa latihan/olahraga teratur merupakan cara terbaik untuk menjaga tekanan darah agar tetap stabil. JIka Anda aktif melakukan aktivitas maka akan membuat jantung menjadi lebih kuat.Jika otot jantung kuat maka jantung lebih efektif dalam memompa darah, hal ini akan menurunkan tekanan pada arteri dan hasilnya tekanan darah akan turun.

Bagi penderita hipertensi yang ingin menjaga tekanan darah dengan aktivitas perlu mengetahui aktivitas/olahraga yang baik untuk menjaga tekanan darah. Menurut healthmeup, ada lima latihan terbaik untuk orang dengan tekanan darah tinggi/ hipertensi.

Aerobik .
Latihan aerobik memiliki pengaruh besar pada tingkat tekanan darah Anda. Latihan aerobik meliputi jalan kaki, berlari dan hiking, bersepeda dan berenang. Untuk dapat menjaga tekanan darah Anda harus melakukan latihan minimal 30 menit dalam satu hari, selama satu minggu.

Yoga dan meditasi
Salah satu pemicu tekanan darah tinggi adalah manajemen stres yang buruk. Saat stres tekanan darah Anda cenderung akan meningkat, maka untuk menurunkan tekanan darah Anda bisa meredakan stres dengan melakukan Yoga.

Olahraga pernapasan
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam American Journal of Hypertension, seseorang dapat mengatur tingkat tekanan darah dengan "memanfaatkan" regulator tekanan alami tubuh.
Teknik pernapasan adalah cara termudah dan paling efektif untuk mengurangi tingkat tekanan darah. Teknik pernapasan yang teratur dapat membantu Anda mempertahankan tekanan darah yang normal

Latihan beban
Latihan berat/olahraga berat dapat menyebabkan tekanan darah meningkat secara tiba-tiba,namun masih memberikan manfaat jangka panjang dalam menjaga tekanan darah. JIka Anda ingin melakukan latihan beban maka pastikan berkonsultasi dengan dokter Anda terlebih dahulu.

1 comment:

Unknown said...

bahaya sekali yah hipertensi itu, harus mengubah pola makan dan pola kesehatan nih untuk menjaga agar tekanan darah tetap stabil ^^. Oh iya tau gak sis yang menjual baju senam murah untuk tunjang penampilan pas senam supaya makin okeee ;) makasih banyak ^^

Artikel Populer